BATAM - Sejumlah titik di wilayah Tiban dipastikan mengalami gangguan suplai air bersih kecil/mati dikarenakan adanya perbaikan pipa bocor, Selasa (23/8/2022).
Gangguan suplai air bersih Batam akibat dampak perbaikan pipa bocor di depan Top 100 Tiban Center. Pengerjaan pipa tersebut berdampak pada gangguan suplai air untuk sementara waktu.
PT Moya Batam menyampaikan gangguan suplai air mulai pukul 11.30 WIB di wilayah Tiban, Kecamatan Sekupang.
Hal itu disampaikan oleh Corporate Communication Moya Indonesia melalui keterangan tertulis kepada awak media ini. Bahwa area yang terdampak akibat pengerjaan perbaikan pipa air bersih di wilayah Tiban yakni; Tiban Mas, Taman Sari, Taman Sari Hijau, Tiban Asri, Villa Diamond, Tiban Hasanah, Tiban Raya, Tiban Impian, Pasar Cipta Puri, Puri Malaka, KFC dan juga sekitarnya.
Corporate Communication Moya juga
menghimbau pelanggan menggunakan saluran resmi kepelangganan SPAM untuk penanganan keluhan serta informasi kepelangganan melalui:
• Kantor Pelayanan Pelanggan (KPP) di Bengkong, Batu Aji, Tiban dan Batam Center
• Layanan Call Center SPAM Batam 24 jam (0778) 6000 200
• Mobile Application Air Minum Batam
• Instagram di @airminumbatam.com
• Twitter di @airminumbatam.com
• Facebook @airminumbatam.com
• Website di @www.airbatam.com
• Email di airminum.batam@gmail.com